Bupati Tulangbawang Barat (Tubaba), Umar Ahmad meresmikan Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (PAMSIMAS) di Tiyuh Wonokerto, Kecamatan Tulangbawang Tengah, Selasa (26/3/2019).
Dalam kesempatan tersebut, Bupati berharap semua Pamsimas yang diresmikannya bukan hanya mencukupi kebutuhan air bersih di lingkungan sekitar namun juga dapat menjadi penjaga potensi kebersihan air dan lingkungan tersebut.
"Di tahun 2019 ini kabupaten kita mendapatkan bantuan 24 titik Pamsimas," kata Umar Ahmad.
Diketahui program ini adalah salah satu program yang dilaksanakan oleh Pemerintah Indonesia dengan dukungan Bank Dunia, program ini dilaksanakan di wilayah perdesaan dan pinggiran kota.